SELAMAT DATANG di CharrorS Blog# Tempat Belajar# Sharing# dan berbagi Informasi dan Berita

Selamat Datang Di charrors Blog, tempat belajar, tempat berbagi info dan data

Bank Soal

Latihan soal pendidikan agama Islam untuk SD kelas 3. Terdiri dari 20 soal pilihan ganda.


1. Tanda baca kalimat Al-Qur'an disebut ....
a. fatah
b. apostrof
c. istilah
d. harakat

2. Al-Qur'an ditulis dengan menggunakan huruf ....
a. makiyyah
b. hijaiyah
c. hijriah
d. latin

3. Cara membaca huruf hijaiyah berharakat tasydid adalah ....
a. dibaca ganda
b. dibaca sekali
c. dibaca dengan bunyi "i"
d. dibaca panjang

4. Sifat kesempurnaan yang harus ada pada Allah dinamakan ....
a. sifat teladan Allah
b. sifat baik Allah
c. sifat wajib Allah
d. sifat kesempurnaan Allah

5. Alam semesta merupakan bukti adanya ....
a. manusia
b. Allah
c. rasul
d. malaikat

6. Yakin akan kemampuan sendiri disebut ....
a. optimis
b. takabur
c. percaya diri
d. sombong

7. Contoh sikap percaya diri yaitu ....
a. malu bertemu dengan ibu guru
b. menyontek PR orang lain
c. malu bertanya saat belajar di kelas
d. mengerjakan soal ujian dengan yakin

8. Tekun yaitu ....
a. meninggalkan pekerjaan apabila mengalami kesulitan
b. bersungguh-sungguh dalam berusaha
c. malas mengerjakan sesuatu
d. putus asa jika mengalami kegagalan

10. Sikap hemat termasuk sikap ....
a. jangan ditiru
b. terpuji
c. tidak baik
d. tercela

11. Lawan dari sikap tekun yaitu ....
a. malas
b. mencintai pekerjaan
c. semangat bekerja
d. rajin

12. Untuk orang yang sakit, salat dapat dilakukan dalam posisi ....
a. jongkok
b. berbaring
c. berdiri
d. telungkup

13. Gerakan sujud kedua dilakukan sesudah ....
a. duduk di antara dua sujud
b. sujud pertama
c. iktidal
d. rukuk

14. Gerakan salat harus dilakukan secara ....
a. bervariasi
b. terburu-buru
c. lambat
d. tumakninah

15. Gerakan salam yang pertama ke arah ....
a. kiri
b. kanan
c. atas
d. belakang

16. Membaca Al-Qur'an termasuk ....
a. perbuatan sia-sia
b. ibadah
c. perilaku yang dilarang
d. perbuatan tidak baik

17. Sifat kekurangan yang tidak mungkin dimiliki oleh Allah merupakan kebalikan dari sifat ....
a. kelebihan Allah
b. wajib Allah
c. mustahil Allah
d. kesempurnaan Allah

18. Allah tidak mugkin bersifat 'adam karena ....
a. Allah itu Mahakaya
b. Allah itu kekal
c. ciptaan-Nya ada
d. Allah tidak memerlukan bantuan yang lain

19. Berusaha dengan sungguh-sungguh untuk meraih apa yang diinginkan disebut ....
a. bekerja tanpa pamrih
b. bekerja banting tulang
c. kerja kasar
d. kerja keras

20. Orang yang setia kawan tidak akan saling ....
a. peduli
b. mengkhianati
c. membantu
d. berkata jujur

21. Perilaku setia kawan termasuk sikap yang ....
a. terpuji
b. jahat
c. buruk
d. tercela

22. Setia kawan berarti ....
a. masa bodo
b. cuek
c. solider
d. teman baik

23. Salah satu dampak tidak menyayangi lingkungan yaitu ....
a. pencemaran lingkungan tidak akan terjadi
b. timbul bencana banjir
c. terhindar dari penyakit
d. lingkungan menjadi bersih

24. Perilaku yang tidak baik terhadap hewan yaitu ....
a. membersihkan kandangnya dengan teratu
b. membuatkan kandang yang baik
c. memberinya makan secara teratur
d. mengadu hewan

25. Ciri orang yang suka bekerja keras yaitu ....
a. selalu berdoa agar usahanya berhasil
b. bekerja dengan penuh tanggung jawab
c. mencintai apa yang dikerjakannya
d. putus asa apabila mengalami kegagalan


Tidak ada komentar:

Posting Komentar